Cinta Lingkungan Sayang Kesehatan, Gerakan Peduli Digagas PKBGT Kesu' Tallulolo

    Cinta Lingkungan Sayang Kesehatan, Gerakan Peduli Digagas PKBGT Kesu' Tallulolo

    TORAJA UTARA - Jalan sehat pungut sampah menjadi ajakan moral Persekutuan Kaum Bapak Gereja Toraja (PKBGT) Klasis Kesu' Tallulolo melalui gerakan peduli Cinta Lingkungan Sayang Kesehatan, Jumat (21/6/2024).

    Gerakan peduli ini kata Agustinus Palimbong selaku Sekretaris PKBGT Klasis Kesu' Tallulolo merupakan langkah awal yang dikemas dalam bentuk jalan sehat sambil pungut sampah.

    "Gerakan peduli cinta lingkungan sayang kesehatan yang dilaksanakan hari ini, dikemas dalam bentuk kegiatan jalan sehat sambil pungut sampah mulai dari perbatasan Toraja Utara dengan Tana Toraja sampai finish di depan hotel Misiliana dan ini merupakan langkah awal dari PKBGT Klasis Kesu' Tallulolo, " kata Agustinus Palimbong.

    Selain itu kata Agustinus Palimbong, jika program gerakan peduli tersebut akan dijadikan sebagai program tahunan PKBGT Klasis Tallulolo dalam mengajak warga jemaat dan seluruh komponen masyarakat dalam mencintai serta merawat lingkungan yang sudah diberikan oleh Tuhan.

    "Ini akan menjadi program tahunan yang berkelanjutan sebagai bentuk ajakan kepada semua warga jemaat bahkan kepada semua komponen masyarakat dalam merawat lingkungan yang sudah diberikan oleh Tuhan kepada kita semua, " jelas Agustinus.

    Berdasarkan penjelasan dari Sekretaris Kaum Bapak Gereja Toraja Klasis Kesu' Tallulolo bahwa sebagai langkah awal ini melibatkan pengurus PKBGT bersama pengurus OIG dari 10 Jemaat di Klasis Kesu' Tallulolo dan didukung penuh oleh Puskesmas Tallulolo bersama Polsek Sanggalangi.

    "Pada kegiatan gerakan peduli ini melibatkan para pengurus PKBGT dan pengurus OIG dari 10 jemaat di Klasis Kesu' Tallulolo, serta kita didukung penuh oleh Puskesmas Tallulolo bersama personil Polsek Sanggalangi. Bahkan juga diikuti langsung oleh bapak Frederik Viktor Palimbong sebagai Ketua Pusat PKBGT, bersama para pendeta dan para Kepala Lembang, " ungkap Agustinus.

    Juga kegiatan ini tutur Agustinus, dirangkaikan dengan pembagian bibit durian Musang King ke 10 jemaat dengan jumlah masing-masing jemaat diberikan 30 bibit pohon durian.

    (Widuan)

    pkbgt klasis kesu' tallulolo peduli lingkungan ketua pkbgt frederik viktor palimbong toraja utara gereja toraja
    SULSEL INDONESIA SATU

    SULSEL INDONESIA SATU

    Artikel Sebelumnya

    Hanya Gunakan Sepeda Motor dari Rongkong...

    Artikel Berikutnya

    Pasca Gelar Perkara, Penyidik Bakal Panggil...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Tiba Di Vilamor Filipina, Satgas TNI Langsung Distribusikan Bantuan
    Dari 1.211 Kendaraan Dinas Pemda Toraja Utara, 505 Unit Belum Bayar Pajak dan Ada Menunggak 3 Tahun
    Tingkatkan Kehumasan Jajaran Panwascam, Bawaslu Toraja Utara Gagas Pelatihan Strategi Pemberitaan Positif
    Launching Saka Adhyasta, Pramuka Akan Jadi Garda Terdepan Dalam Pengawasan Partisipatif
    HUT Ke-1 Ganjarist  Toraja Utara,  FD Raru: Tetap Optimis Ganjar Pranowo Untuk Indonesia
    KPU Toraja Utara Hari ini Melantik 105 Anggota Badan Adhoc PPK dari 21 Kecamatan
    HUT Ke-1 Ganjarist  Toraja Utara,  FD Raru: Tetap Optimis Ganjar Pranowo Untuk Indonesia
    Perjuangkan Kepentingan Umum, Prianto Soma, ST, Tak Tanggung-tanggung Hibahkan Tanahnya
    Sosialisasi Kesehatan Mental Bersama GOW, Psikiater Diana Papayungan: Pentingnya Interaksi Dalam Keluarga
    Hanya Gunakan Sepeda Motor dari Rongkong Luwu Utara, 4 Putra Putri ini Hadir Pentaskan Tari Jaro pada Perayaan Hari Tari Dunia di Toraja Utara
    Tingkatkan Kehumasan Jajaran Panwascam, Bawaslu Toraja Utara Gagas Pelatihan Strategi Pemberitaan Positif
    Upaya Hukum Ditempuh Wartawan Kabar Timur, Ketua LSM FPT: Kita Apresiasi, Pijakan Hukum Kedua Pihak Akan Diuji
    Peluncuran Maskot UPE dan Tahapan Pilkada di Toraja Utara, Semuel Rianto: Mari Berkomitmen Bersama, Tolak Money Politik
    Sampai Hari ini, Berikut Data Jumlah Pendaftar yang Kembalikan Formulir Calon Anggota Panwaslukada di Toraja Utara
    Harga LPG Bersubsidi 3 Kg di Toraja Utara Naik 145 Persen dari Harga Eceran Tertinggi, Pengawasan Dimana
    Perjuangkan Kepentingan Umum, Prianto Soma, ST, Tak Tanggung-tanggung Hibahkan Tanahnya

    Ikuti Kami